Pada tanggal 6 Nopember 1957 dua orang pedagang ikan dari Port Dickson, Malaysia, telah melihat sebuah benda terbang yang aneh di perairan Bagan Siapi-api yang meluncur dengan sangat cepat di langit.
Tek Oen Seng, seorang pedagang ikan dari Port Dickson bersama temannya waktu dalam perjalanan pulang, mereka dikejutkan oleh sebuah benda aneh yang nampak agak hitam kemerah-merahan, meluncur dengan cepatnya dengan meninggalkan asap berwarna hijau kehitam-hitaman.
Benda itu menurut keterangan Tek Oen Seng berwarna kehijau-hijauan seakan-akan menyala bercahaya. Bentuknya hampir segitiga dan dari setiap sudutnya keluar asap tipis berwarna putih. Air dibawah piring terbang itu membusa menggelegak.
Data diperoleh dari buku “Menyingkap Rahasia Piring Terbang” karangan J. Salatun.