Informasi ini diperoleh melalui email tanggal 9 Nopember 2000 dari Harri Christianto.
Kejadiannya kira-kira tahun 1992-an selepas maghrib tanggal saya lupa, saya sedang berdiri di Pintu belakang rumah saya yang sedang direnovasi dan posisi pintu menghadap ke jalan gang, seperti kebiasaan saya yang sering melihat kelangit mengamati keadaan diatas apakah ada kejadian aneh atau meteor jatuh. Sampai akhirnya saya menatap tepat diatas kepala saya kira-kira jaraknya 300 meter-an dari tanah terlihat seberkas cahaya kuning berjalan secara konstan ke arah terbenam matahari yang kemudian kira-kira selang 1 menit kemudian diikuti oleh benda yang sama berjalan ke arah yang sama tanpa mengeluarkan suara.
Saya berpikir apa itu? Kalau pesawat tidak mungkin karena tidak menimbulkan suara dilihat dari jarak seperti itu tidak mungkin pesawat baling tidak mengeluarkan suara apalagi helikopter sedangkan pesawat jet dari jarak sedemikian jauh mengeluarkan suara yang menggema di udara padahal saat itu saya sudah mempertajam pendengaran saya. Setelah itu saya naik ke atas rumah saya dan memperhatikan dari atas, sampai benda tersebut menghilang di cahaya terbenam matahari. Kejadian itu hanya disaksikan oleh saya sendiri dan membuat saya takjub sampai sekarang.
Kejadian tersebut mengingatkan saya pada kejadian sebelumnya di atas udara Jalan Pramuka tepatnya didepan Pasar Pramuka. Saat itu saya bersama 4 orang teman saya selesai lembur jam 8.00-an, tiba-tiba melintas diatas kepala kami seberkas cahaya terang berwarna putih dari arah timur ke arah barat berjarak 500 meteran yang gerakannnya membuat perdebatan diantara teman-teman saya gerakannya seperti pesawat pada umumnya lurus kemudian tiba-tiba benda tersebut agak berbelok tajam sedikit dan kemudian turun beberapa derajat sampai menghilang di balik gedung.
Saya dan teman-teman saya sempat terbengong-bengong dan kami berdebat setelah itu tentang UFO. selain kedua peristiwa itu saya juga sempat melihat beberapa kejadian lainnya tapi kedua kejadian di atas masih menjadi pemikiran saya sampai sekarang.
Semoga bermanfaat Terima kasih.