Laporan penampakan UFO dari Bonifasius Adi Nugroho melalui email:

From: Adi Nugroho <steveadinegoro@yahoo.com>
Date: Monday, July 26, 1999 9:54 PM
Nama : Bonifasius Adi Nugroho
Alamat : Komplek DDN II E/9 Pondok Labu, Jakarta 12450


Saya lahir tanggal 6 Januari 1982. Saya melihat UFO pertama kali pada umur 12 tahun (1994) saya lupa bulan dan tanggalnya, kalo nggak salah itu bulan Juli minggu kedua, jamnya kira-kira 16:00 WITA. Saya melihat UFO yang berbentuk elips, seperti lambang peace tapi tanpa garis di bawah.

Garis-garisnya terlihat seperti menyatu dengan warna langit. Saya melihatnya di daerah selatan Ambeno, Timor. Daerahnya adalah daerah terpencil di mana desa terdekat adalah sekitar 1 km dari tempat itu. Waktu itu saya sedang melamun memandangi awan-awan, saya kaget, kok ada satu awan yang lain sendiri. Saya bilang ke ayah saya, ibu saya termasuk staf ayah saya (ayah saya kerja di Badan Pertanahan Nasional). Semuanya total 5 orang (kalau tidak salah). Warnanya putih seperti awan.

UFO tersebut terlihat mengambang (berhenti), kemudian turun perlahan-lahan sampai tertutupi oleh gunung kira2 setinggi 1 kilometer. Tidak terdengar bunyi, dan tidak juga terlihat keluar asap. Lama menyaksikan UFO tersebut sekitar 5 menit (atau lebih cepat). Ukuran kira-kira UFO tersebut sekitar 1 derajat busur langit. Dan ketinggiannya saat pertama kali terlihat kira-kira 45 derajat. Simbol yang nampak seperti huruf Y terbalik. Menurut laporan, ada penduduk setempat yang juga pernah melihat UFO tersebut.

Saya di sini ikut dengan klub Astronomi: Himpunan Astronomi Amatir Jakarta (HAAJ), satu-satunya klub astronom amatir yang resmi bernaung di bawah Planetarium Jakarta.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *