Ramawangun, Jakarta Timur, 30 September 2008

Laporan ini diterima dari Sdr. Benny Wiwoho, melalui email yang dikirimkan ke sekretariat BETA-UFO pada tanggal 9 Oktober 2008.


Saya ingin melaporkan pandangan mata yang terjadi pada tanggal 30 September, 2008 pukul 20.00-20.45 dari Rawamangun – Jakarta Timur. Pada tanggal dan jam tersebut adalah malam Takbiran yang diwarnai oleh banyaknya kembang api dan berbagai jenis petasan lainnya.

Ketika itu saya dan beberapa kawan saya (Robby, Isa, Rico, Rudi) sedang duduk2 didepan rumah Robby dan ketika itu saya melihat ke arah utara dan melihat sebuah cahaya warna merah redup yang bergerak pelan dari arah barat dan menuju utara, cahaya tersebut kemudian berhenti di utara. Tak lama kemudian datang satu cahaya lagi dari arah barat dan berhenti di utara tepat di bawah cahaya pertama (membentuk formasi 2 cahaya vertikal).

Kami membahas saat itu juga, apakah itu helikopter atau petasan…..tapi tak lama kedua cahaya itu bergerak pergi bersamaan secara perlahan ke arah utara ke atas (langit) dan lama-lama hilang. Kira – kira 15 menit kemudian ada cahaya lagi yang muncul dari arah barat menuju tempat semula diikuti oleh dua cahaya lagi (total 3 cahaya) dan membentuk formasi 3 cahaya vertikal dan berhenti untuk 5 menit di posisi yang sama dengan 2 cahaya sebelumnya. Kemudian mereka bergerak perlahan membentuk formasi 3 cahaya horizontal dan tak lama mereka bergerak pergi perlahan menuju keatas langit utara.

Sayang kami tidak ada yang membawa kamera atau handy cam saat itu dan saya pun baru ingat kalau HP saya ada kamera setelah kembali ke rumah malam itu. Demikianlah yang dapat saya sampaikan dan saya harap informasi ini dapat menjadi berguna.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *